Windows Blue Tak Sematkan Tombol Start?

Salah satu pengguna terdaftar di forum Taiwan mengklaim, dia sudah menjalankan Windows 9 alpha build 9662.

Lexus, Brand Mewah dari Toyota

Brand mewah yang dihadirkan Toyota untuk bisa bersaing dengan nama-nama seperti Audi, BMW, Jaguar, dan Mercedes-Benz.

Penerus Windows 8 Dirilis Pertengahan 2013?

Windows 8 baru saja diluncurkan beberapa bulan lalu pada akhir Oktober, tapi kabar soal generasi berikutnya dari sistem operasi besutan Microsoft itu sudah mulai beredar.

Intel Siapkan Prosesor Tablet Segarang PC

Intel dikabarkan sedang menyiapkan versi baru yang lebih hemat daya dari prosesor desktop Core-i Generasi Ketiga atau populer dipanggil Ivy Bridge.

Samsung Siap Pamerkan Layar Bengkok untuk Ponsel

Samsung Display, anak perusahaan Samsung Electronics, dikabarkan bakal mempertontonkan sepasang layar fleksibel di pameran Consumer Electronic Show (CES)

Jumat, 28 Desember 2012

Simulasi Existing dan Pengembangan Jaringan

Pada simulasi ini merupakan simulasi Existing dan Pengembangan jaringan pada Kampus STMIK Bina Bangsa Lhokseumawa, dengan menggunakan PACKET TRECER untuk pengembangan jaringan menggunakan dua buah server yaitu DHCP sever dan WEB server, untuk lebih lengkapnya langsung aja di unduh di Link berikut... Download Point To Point.rar Terimakasih atas kunjungannya,,, silahkan joint atau post komentar,,, password rar: beuratana

Sony Indonesia meluncurkan sejumlah produk kamera baru ke pasaran Tanah Air, pada Kamis (22/11/2012). Satu di antaranya yang paling mencolok adalah DSC-RX1, kamera saku dengan sensor full-frame. Berdasarkan keterangan pers yang diterima Kompas Tekno, sensor full-frame pada DSC-RX1 memiliki resolusi 24 megapixel dan rentang sensitivitas ISO 100-25600. Jenis sensor ini memiliki ukuran sebanding dengan satu frame film tipe 135 (35,8 x 23,9 mm) dan biasanya hanya ditemukan di kamera tipe DSLR kelas profesional yang besar dan berat. Nah, dibanding kamera-kamera full-frame lain, RX1 terbilang mungil dengan ukuran 113 x 65 x 70 mm dan bobot 482 gram. Sensor "jumbo" milik RX1 dipadukan dengan lensa fixed Carl-Zeiss Sonnar T* 35mm F2 yang memiiliki jarak fokus minimum 20 cm. Lensa tersebut terpasang permanen dan tidak bisa diganti-ganti layaknya kamera mirrorless. Untuk membidik gambar, pengguna diberikan dua pilihan: melalui layar LCD 3 inci dengan resolusi 1,2 megapixel atau unit viewfinder (tersedia versi optik dan elektronik) yang dijual terpisah. Sony pun menyediakan serangkaian aksesori lain untuk melengkapi DSC-RX1, mulai dari flashgun yang bisa dipasangkan pada multi-interface hotshoe milik kamera itu, clip-on LCD, lens hood, thumbgrip tambahan, hingga casing eksklusif dari bahan kulit. Tertarik? Bersiaplah merogoh kocek dalam-dalam. Meski masih belum ditentukan, berdasarkan penelusuran Kompas Tekno, kamera premium ini bakal dibanderol pada kisaran Rp 30 juta dan bisa diperoleh mulai Desember mendatang di toko-toko tertentu. Selain DSC-RX1, pada kesempatan yang sama Sony juga meluncurkan sejumlah produk lain, yaitu kamera full-frame Sony SLT-A99, duet kamera mirrorless NEX-5R dan NEX-6, serta camcorder full-frame VG900 dan VG30 (APS-C). sumber: kompas.com

Logitech Rilis Keyboard Bersenjata "Touchpad"

Logitech meluncurkan sebuah perangkat keyboard baru yang dinamakan Logitech Wireless Touch Keyboard K400r. Berbeda dari keyboard pada umumnya, K400r dilengkapi dengan touchpad yang biasanya hadir di perangkat netbook dan notebook. Bagian touchpad yang memiliki luas 3,5 inci ini dapat digunakan untuk mengoperasikan komputer, tanpa harus menggunakan mouse. Logitech mengklaim bagian touchpad tersebut sudah mendukung navigasi Windows 8, baik secara vertikal maupun horisontal. Untuk menggunakan bagian touchpad ini, pengguna tidak harus meng-install driver atau software tambahan. Pengguna hanya perlu menancapkan sebuah receiver di port USB dan fitur tersebut bisa langsung digunakan. K400r sudah dilengkapi dengan fitur koneksi nirkabel, mengizinkan pengguna untuk mengoperasikan perangkat tersebut dari jarak jauh. Menurut Logitech, K400r memiliki jangkauan nirkabel hingga 10 meter. Untuk urusan nirkabel ini, Logitech menggunakan gelombang frekuensi 2.4GHz. Daya tahan baterai untuk perangkat ini pun sangat hemat. Logitech mengklaim kalau baterai K400r dapat bertahan hingga 1 tahun. Perangkat ini pun sudah dilengkapi dengan tombol On/Off untuk mendukung penghematan baterai. Logitech Wireless Touch Keyboard K400r ini sudah mulai dijual di pasaran Indonesia dengan harga Rp 490.000.

Minggu, 17 Juni 2012

AMD Luncurkan Seri Radeon HD 6900 Graphic Card


Jakarta, CHIP.co.id – AMD Radeon HD 6900 hadir menjawab perkembangan teknologi Graphic Processing Unit (GPU) di dunia. Saat ini beragam kebutuhan untuk permainan terbaru, dan berbagai perangkat eletronik yang membutuhkan tampilan visual menuntut kinerja terbaik dari sebuah graphic card. Seri graphic card terbaru ini diluncurkan di Sunnyvale, California, Amerika, 15 Desember 2010 lalu. Seri AMD Radeon HD 6900 dengan chipset Cayman seperti produk sebelumnya tersedia dalam dua tipe, AMD Radeon HD 6950 dan AMD Radeon HD 6970, kedua produk ini merupakan single GPU unit.


“Seri AMD Radeon HD 6900 merupakan generasi kedua yang mengangkat beberapa fitur utama yaitu, mendukung arsitektur teknologi Microsoft DirectX 11, pengembangan pada kualitas gambar, dan hingga 2GB graphic frame buffer. Produk ini adalah pilihan yang terbaik untuk para gamer dan enthusiast user,” kata Matt Skynner, Corporate Vice President and General Manager, GPU Division, AMD. Matt juga mengatakan, produk ini bisa dijadikan hadiah yang tepat untuk akhir tahun karena mampu menampilkan performa teknologi DirectX 11 dengan tesselation, kualitas gambar dengan mode anti-alliasing terbaru dan teknologi AMD PowerTune. AMD PowerTune merupakan sarana penghematan energi karena graphic card ini dapat menyesuaikan konsumsi pemakaian daya secara otomatis tergantung dari cara pemakaian. 

Selain AMD PowerTune dan Microsoft DirectX 11, fitur utama lain adalah AMD Eyefinity. AMD Eyefinity merupakan teknologi multi-display yang mampu disajikan oleh Seri AMD Radeon HD 6900 dan seri sebelumnya AMD Radeon HD 6800. Dengan teknologi ini, tiga hingga enam monitor sekaligus dapat dipadukan jadi satu pada single GPU seperti AMD Radeon HD 6900 ini. Selain itu juga dapat secara simultan mengerjakan pekerjaan multi-tasking secara independen.